Analisis Kenyamanan Termis Kota Banda Aceh Berdasarkan Temperature Humidity Index, Discomfort Index dan Humidex

2020 
Pembangunan kota berdampak terhadap penurunan kuantitas tutupan vegetasi dan kawasan hijau. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui tingkat kenyamanan termis dengan menggunakan indeks panas Temperature Humidity Index (THI), Discomfort Index (DI), dan Humidex untuk wilayah Kota Banda Aceh dan kecenderungannya secara klimatologis selama periode 1985-2012. Analisis tingkat kenyamanan termis menggunakan data suhu dan kelembaban udara periode 1989-2018. Berdasarkan THI, nilai indeks berkisar 23,2-25,8 o C. Berdasarkan DI, nilai indeks berkisar 23,5-26,3 o C. Berdasarkan Humidex, nilai indeks berkisar 28,1-33,5 o C. Kecenderungan peningkatan nilai indeks menunjukkan kondisi semakin tidak nyaman. Tren peningkatan nilai indeks sebagai dampak dari perubahan penggunaan lahan menjadi lahan terbangun (berkurangnya Ruang Terbuka Hijau), laju perkembangan dan urbanisasi di wilayah perkotaan. Analisis tingkat kenyamanan termis di Kota Banda Aceh diharapkan dapat digunakan sebagai pertimbangan penambahan Ruang Terbuka Hijau dan perancangan kota yang disesuaikan dengan kenyamanan populasi yang bermukim. Kata Kunci: Kenyamanan Termis, Indeks Panas, Urbanisasi
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []