Analisis Performansi Sistem Pembunuh Bakteri pada Susu Menggunakan Heater, Listrik Tegangan Tinggi, dan Sistem Refrigerasi

2020 
Minuman susu segar termasuk salah satu minuman favorit yang banyak dikonsumsi masyarakat, dan termasuk salah satu jenis minuman yang tidak dapat bertahan lama pada suhu lingkungan, akibat banyak sekali zat yang memicu bakteri untuk tumbuh dan berkembang biak dengan mudah di dalam susu. Pada penelitian ini dibahas tentang sistem pembunuh bakteri pada susu dengan menggunakan kombinasi sistem refrigerasi, heater dan listrik tegangan tinggi.Pada tahap awal susu segar dengan jumlah 4 liter dipanaskan oleh heater hingga mencapai suhu pasteurisasi (60oC – 70oC ), kemudian diberi tegangan tinggi listrik ( 25 kv) dan terakhir suhunya dipertahankan pada 4oC dengan sistem refrigerasi. Setelah proses-proses tersebut didapatkan hasil bahwa untuk mencapai suhu pasteurisasi dibutuhkan 844.800 Joule dalam waktu 40 menit. Tegangan listrik tinggi yang dikeluarkan flyback selama 5 menit mampu membunuh sebagian bakteri di dalam susu dan untuk mencapai suhu 4oC pada sistem refrigerasi butuh waktu 120 menit. Dengan proses-proses tersebut sistem berhasil menurunkan kuantitas bakteri di dalam susu.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []