Pengembangan Media Pembelajaran Augmented Reality Pocket Book dalam Pengenalan Huruf Siswa Kelas I Sekolah Dasar: Pengembangan Media AR

2021 
Pemanfaaatan dan ketersediaan media pembelajaran yang mendukung tuntutan pembelajaran di abad ke-21 dirasa masih kurang, terutama untuk materi pengenalan huruf alfabet bagi kelas I SD. Hal tersebut menjadi dasar perlunya desain dan pengembangan terhadap media pembelajaran berbasis augmented reality yang dilengkapi pocket book untuk mengenalkan huruf alfabet di kelas I SD atau dapat disebut dengan media ARBET (AR Alfabet). Penelitian ini menggunakan model D&D (Design and Development) dengan prosedur penelitian ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation). Validasi pengembangan media ini dilakukan oleh ahli materi dan ahli media. Kemudian, uji coba dilakukan untuk mengetahui respons pengguna, yakni guru dan siswa kelas I SD. Hasil penilaian dari sudut pandang para ahli mendapatkan kategori nilai “Sangat Baik” dan dari sudut pandang pengguna juga mendapatkan kategori nilai “Sangat Baik”. Oleh karena itu, media pembelajaran berbasis augmented reality dengan pocket book dinyatakan “Sangat layak” digunakan dalam pembelajaran pengenalan huruf alfabet secara luas, baik di dalam ruang kelas maupun di luar kelas.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []