HUBUNGAN ANTARA STRATEGI KOPINGDENGAN KEJADIAN BURNOUT PADA DOKTER YANGMENJALANI PROGRAM PENDIDIKAN DOKTERSPESIALIS-1 DI RSUD Dr. SOETOMO SURABAYA

2016 
Latar Belakang: Dokter yang sedang menjalani program Pendidikan Dokter Spesialis-1 rentan terhadap burnout, dibutuhkan strategi koping yang tepat untuk mencegah dan mengatasi kondisi tersebut. Tujuan: Membuktikan dan menjelaskan hubungan antara penggunaan strategi koping terhadap kejadian burnout dan dimensi-dimensi burnout pada dokter yang menjalani Program Pendidikan Dokter Spesialis-1 di RSUD. Dr. Soetomo Surabaya. Metode: Sampel terdiri dari 126 dokter yang menjalani Program Pendidikan Dokter Spesialis-1di RSUD Dr. Soetomo Surabaya. Penilaian ini dilakukan dengan menggunakan the Maslach Burnout Inventory dan Manual for the Ways of Coping Questionnaire. Hasil: Kejadian burnout tingkat tinggi pada dimensi emotional exhaustion (12,7%), depersonalization (4%) dan lack of personal accomplishment (50,8%). Strategi koping yang sering digunakan adalah positive reappraisal (30,36%). Didapatkan hubungan positif yang bermakna antara strategi koping self-controlling dengan emotional exhaustion (r=0,239 dan p=0,007) dan depersonalization (r=0,231 dan p=0,009) tetapi tidak ditemukan hubungan dengan lack of personal accomplisment (r=-0,012 dan p=0,892). Didapatkan hubungan positif yang bermakna antara strategi koping escape-avoidance dengan emotional exhaustion (r=0,412, p=<0,001 ) dan depersonalization (r=-0,518, p=<0,001) dan ditemukan hubungan negatif yang bermakna dengan lack of personal accomplisment (r=-0,424, p=<0,001). Didapatkan hubungan positif yang bermakna antara strategi koping accepting responsibility dengan emotional exhaustion (r=0,251 dan p=0,005), dan depersonalization (r=0,274 dan p=0,002), tetapi tidak ditemukan hubungan dengan lack of personal accomplisment (r= -0,056 dan p=0,531). Kesimpulan: Strategi koping yang digunakan oleh PPDS-1 RSUD Dr. Soetomo Surabaya memiliki korelasi yang signifikan dengan kejadian burnout.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []