Daya Hasil Tiga Varietas Unggul Padi Produksi Balitbangtan Pada Lahan Biosilika di Bali

2020 
Kebutuhan pangan akan meningkat setiap tahunnya seiring dengan meningkatnya jumlah penduduk Indonesia. Untuk mencukupi kebutuhan pangan tersebut, sektor pertanian diharapkan mampu meningkatkan produksinya melalui adanya terobosan teknologi budidaya tanaman pangan nasional. Salah satu upaya tersebut ialah penggunaan varietas unggul padi (VU) produksi Balitbangtan (Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian) dan pemupukan biosilika. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui daya hasil tiga varietas unggul padi (Oryza sativa L.) produksi Balitbangtan pada lahan biosilika di Provinsi Bali. Rancangan yang digunakan ialah Rancangan Acak Kelompok menggunakan varietas unggul padi produksi Balitbangtan yaitu Inpari 40, Situ Bagendit dan Towuti sebagai perlakuan dan diulang sebanyak tiga kali. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara keseluruhan daya hasil produksi padi ketiga varietas unggul tersebut tidak berbeda satu sama lain. Pemberian unsur silika ke dalam tanah mampu meningkatkan produktivitas padi.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    18
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []