ANALISIS PENYEBAB ANAK PUTUS SEKOLAH DI DESA SRI AGUNG KECAMATAN BANYUASIN II DITINJAU SECARA GEOGRAFIS

2020 
Desa Sri Agung Kecamatan Banyuasin II, merupakan daerah dengan potensi yang besar khususnya bidang pertain, tetapi potensi yang dimiliki tersebut tidak sejalan dengan angka pendidikan  masyarakatnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kondisi ekonomi, motivasi, aksesibilitas wilayah, dan pendidikan orang tua masyarakat Desa Sri Agung. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan  teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis  data menggunakan analisis deskritif  kualitatif. Hasil penelitian ini  menunjukan kondisi perekonomian pendapatan orang tua anak yang putus sekolah diatas Rp 500.000 perbulan  berjumlah 6 orang, dan pendapatan responden diatas Rp 1.000.000 perbulan yaitu ada 9 orang, serta diatas Rp 2.000.000 perbulan 1 orang. Aksesibilitas wilayah untuk jarak tempuh menujuh sekolah dari SD, SMP dan SMA, jarak tempuh menuju sekolah SD sekitar 9.000 Km sampai  1 Km paling jauh, untuk  jarak tempuh kesekolah  SMP sekitar 1 Km sampai 2,5 Km  dan untuk SMA jarak tempuhnya sekitar 1 Km sampai 3,6 Km. Alat transpotasi  yang digunakan untuk menuju sekolah yaitu sepeda, sepeda motor, dan dengan berjalan kaki ketika musim hujan karena tidak memungkinkan untuk berkendara saat hujan mengingat jalan yang licin dan belum di aspal. Motivasi orang tua terhadap Pendidikan masih rendah, hal ini berpengaruh terhadap pendidikan anak-anak di Desa Sri Agung, karena orang tua lebih memilih  untuk menabung dan membelikan sawah ketimbang harus membiayai sekolah anaknya, karena  mereka beranggapan bahwa uang tabungannya dapat digunakan untuk membeli sawah untuk diolah sebagai bekal kelangsungan hidup dimasa depan. Tingkat pendidikan orang tua Desa Sri Agung juga termasuk dalam kategori rendah rata-rata hanya sampai disekolah menengah, sehingga tingkat kesadaran akan pentingnya pendidikan berkurang, hingga menyebabkan anak-anak di Desa Sri Agung banyak yang putus sekolah.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []