Implementasi Financial Projection Sebagai Strategi Pengelolaan Keuangan

2020 
ABSTRACT This research was conducted to analyze the implementation of financial projections as a financial management strategy at PT. PLN (Persero). The population of this study is the financial statement of PT. PLN (Persero) 2014-2018. Sampling was carried out using purposive sampling method. The sample used was 5 years of financial statement. The data analysis method used is quantitative descriptive analysis technique, which is an analysis that describes by calculating the company’s financial projections report using certain formulas. Financial projection indicators used in this study use growth rate method to determine sales projections and common size analysis to determine the project balance sheet and income statement. Based on the results of the study showed an increase in sales projection of 16%, as well as balance sheet and income projections which both experienced an increase of 18% for the projected balance sheet and 5% for the profit and loss projection. ABSTRAK Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis implementasi financial projection sebagai strategi pengelolaan keuangan pada PT. PLN (Persero). Populasi dari penelitian ini adalah laporan keuangan  PT. PLN (Persero) Tahun 2014 – 2018. Penarikan sampel yang dilakukan menggunakan metode purposive sampling. Sampel yang digunakan sebanyak 5 tahun laporan keuangan. Metode analisis data yang digunakan adalah teknik analisis deskriftif kuantitatif, yaitu suatu analisis yang mendeskripsikan dengan cara  menghitung laporan proyeksi keuangan perusahaan menggunakan rumus-rumus tertentu. Indikator financial projection yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode tingkat pertumbuhan untuk mengetahui proyeksi penjualan dan analisis common size untuk mengetahui proyeksi neraca dan laba rugi. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan peningkatan pada proyeksi penjualan sebesar 16%, begitu pula dengan proyeksi neraca dan laba rugi yang sama-sama mengalami peningkatan sebesar 18% untuk proyeksi neraca dan 5% untuk proyeksi laba rugi.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []