Hubungan Persepsi dan Sikap Penyuluh Pertanian terhadap Minat Penggunaan Aplikasi Si Katam Terpadu Berbasis Website di Yogyakarta

2020 
Penelitian bertujuan mengkaji hubungan antar persepsi penyuluh pada kegunaan/manfaat (perceived usefullnes) dan kemudahan penggunaan (perceived ease of use) dengan sikap (attitude) dan minat perilaku (intention to use) program aplikasi Sistim Informasi Kalender Tanam Terpadu (SI Katam Terpadu) dalam mendukung peningkatan produksi dan produktivitas padi di DIY. Penelitian dilakukan di kabupaten Gunungkidul, Bantul, Sleman dan Kulon Progo menggunakan metode survei. Populasi penelitian adalah penyuluh pertanian ASN dan THL-TBPP pada 4 kabupaten di DIY sejumlah 336 orang. Pada masing-masing kabupaten diambil 15 orang sebagai sampel menggunakan metode acak sederhana (simple random) dengan sistem lotere. Total sampel penelitian sebanyak 60 responden. Hasil analisis outer model menunjukkan nilai Cronbach’s Alpha >0,7 dan nilai composite reliability > 0,80 serta nilai AVE >0,5 yang bermakna bahwa variabel-variabel manifes (indikator) dari semua variabel laten/konstruk adalah valid dan reliabel dan bebas dari multikoliniaritas yang ditandai dengan nilai VIF 0,05.Hubungan antara perceived usefulness dengan attitude positif dan signifikan dengan PValue <0,05. Kesimpulannya adalah Niat/minat perilaku penyuluh pertanian di DIY untuk menggunakan Aplikasi SI Katam terpadu berhubungan positif dan signifikan dengan sikap mereka terhadap aplikasi sistem informasi tersebut; sikap penyuluh pertanian terhadap Aplikasi SI Katam Terpadu berhubungan positif tetapi tidak signifikan dengan persepsi mereka terhadap kemudahan penggunaan (perceived ease to use) aplikasi tersebut, namun berhubungan positif dan signifikan dengan persepsi mereka terhadap kegunaan/manfaat (perceived usefulness) Aplikasi sistem informasi tersebut.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []