PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI PENDEKATAN PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL PADA MATA PELAJARAN EKONOMI

2019 
Pengamatan yang dilakukan peneliti terhadap pembelajaran ekonomi kelas XI IPS di SMA Negeri 1 Sungai Tarab melahirkan fakta baru yang tidak memuaskan dalam kegiatan pembelajaran di kelas. Hasil pengamatan menemukan salah satu penyebab rendahnya hasil belajar siswa yang disebabkan oleh pemilihan metode pembelajaran yang diterapkan oleh guru mata pelajaran ekonomi. Pendekatan pembelajaran konvensional memberikan tingkat pemahaman terhadap materi yang masih rendah, hal ini terlihat pada rendahnya aktivitas belajar siswa dan rendahnya hasil belajar siswa. Untuk itu dilakukan perbaikan dalam pemilihan metode pembelajaran yang penelitiannya dilakukan dalam dua siklus dalam rentang waktu empat kali pertemuan dengan masing-masing siklus 2 kali pertemuan. Setelah penelitian dilaksanakan, ternyata  diperoleh peningkatan hasil belajar siswa. Angka ini dapat memberikan gambaran bahwa pendekatan pembelajaran kontekstual dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Kata kunci : Kontekstual, Hasil Belajar
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []