STRATEGI PROMOSI MENGGUNAKAN SOCIAL MEDIA INFLUENCER TERHADAP VOLUME PENJUALAN JILBAB DI KOTA BANDA ACEH

2018 
ABSTRAK Sari,Julita. 2018. Strategi Promosi Menggunakan Social Media Influencer Terhadap Volume Penjualan Jilbab Di Kota Banda Aceh, Skripsi, Jurusan Pendidikan Ekonomi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Syiah Kuala, Pembimbing : (1) Dr. TM. Jamil, M.Si (2) Dr. Amiruddin, S.Pd, M.Si Kata kunci : Strategi Promosi, Social Media Influencer, Volume Penjualan Penelitian ini berjudul “Strategi Promosi Menggunakan Social Media Influencer Terhadap Volume Penjualan Jilbab Di Kota Banda Aceh”. Penelitian skripsi ini dilakukan di Kota Banda Aceh. Secara khusus penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak strategi promosi menggunakan Social Media Influencer terhadap volume penjualan jilbab di media sosial Instagram, untuk mengetahui seberapa penting penggunaan Social Media Influencer dalam strategi promosi pada saat sekarang dan untuk mengetahui alasan penjual menggunakan media social Instagram sebagai tempat bisnis dan sarana promosi. Adapun data diperoleh dari pemilik dan pengelola online shop jilbab yang menggunakan jasa Social Media Influencer dalam melakukan promosi. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi awal dan penelitian lapangan (wawancara dan dokumentasi), sedangkan subjek yang diambil ada 2 subjek, pendekatan penelitian adalah kualitatif dengan teknik penyajian data menggunakan pola deskriptif. Dari hasil penelitian diketahui bahwa strategi promosi menggunakan Social Media Influencer berdampak terhadap volume penjualan jilbab di kota Banda Aceh, dan penggunaan strategi ini bisa menjadi alternative pilihan promosi bagi olshop yang ingin produknya lebih dikenal oleh pengguna social media instagram lainnya dan menjangkau pembeli yang lebih banyak. Tipe promosi menggunakan Social Media Influencer sangat banyak diminati oleh olshop yang menggunakan social media Instagram pada saat sekarang. Alasan lain pemilik olshop memilih media social instagram untuk berbisnis adalah bisa menghemat waktu dan modal.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []