PERAN DAN KENDALA BANK SYARIAH DALAM KONTRIBUSI PENGEMBANGAN UMKM

2021 
Melakukan kegiatan usaha tentunya memerlukan dana untuk proses produksi. Perolehan dana untuk kegiatan usaha dapat diperoleh dari pinjaman bank, seperti bank syariah. Di Indonesia bank syariah memiliki peranan penting dalam mengembangkan perekonomian masyarakat. Harapan pemerintah yaitu bank syariah dapat memberi ruang dan kemudahan bagi berdirinya usaha yang dilakukan masyarakat. Permasalahan pada artikel ini adalah bagaimana konstribusi atau peran perbankan syariah untuk mengembangkan UMKM, serta kendala permodalan yang dihadapi oleh bank syariah dan pelaku UMKM. Hal ini sesuai dengan tujuan penulisan artikel untuk memberikan pemahaman kepada pembaca mengenai peran dan kendala yang dihadapi perbankan syariah dalam pengembangan UMKM. Metode yang digunakan dalam penulisan artikel yaitu pendekatan deskriptif dan studi literature. Hasil penulisan ini menunjukkan bahwa peran bank syariah dalam pengembangan UMKM terus meningkat tetapi konstribusi yang diberikan masih cukup rendah. Bank syariah hanya bergerak sebagai pihak pemberi modal saja. Dalam penulisan artikel ini dapat disimpulkan bahwa peran bank syariah pada UMKM saat ini hanya berfokus pada permodalan sehingga kontribusi yang diberikan pada perekonomian nasional tergolong rendah.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []