3d Network Analysis Untuk Pemodelan Jalur Evakuasi Gedung Pascasarjana Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, Dan Keperwatan (Fk-Kmk) Universitas Gadjah Mada

2020 
Sistem Informasi Geografis (SIG) banyak digunakan untuk berbagai macam analisis spasial, mulai dari manajemen data spasial hingga visualisasinya. Salah satu pengaplikasian SIG yang menjadi state of the art saat ini yaitu pemodelan 3 Dimensi (3D) berbasis dalam ruangan ( Indoor ). Pemodelan yang dilakukan juga dikombinasikan dengan sistem navigasi spasial untuk memberikan  informasi koordinat dan menunjukkan arah untuk navigasi dalam ruangan. Dalam hal ini, SIG dapat diterapkan untuk menemukan jalur evakuasi yang paling efektif. Penelitian ini menerapkan analisis SIG dengan tujuan membangun 3D Network Dataset dan menghasilkan model 3D yang representatif untuk memberikan informasi jalur evakuasi terbaik. Pembuatan model dan jalur evakuasi dilakukan dengan menggunakan software AutoCAD dan ArcGIS Pro. Data dasar yang digunakan adalah desain rencana arsitektur gedung. Hasil yang diperoleh yaitu 3D Network Dataset dan model 3D Gedung FK-KMK UGM dengan tampilan yang cukup representatif, di mana bentuk dan ukuran gedung sesuai dengan yang sebenarnya.
    • Correction
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []