PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS VIIIA3 SMP ISLAM TERPADU WAHDAH ISLAMIYAH MELALUI PEMBELAJARAN DARING MODEL PROBLEM BASED LEARNING PENDEKATAN TPACK

2021 
Dalam pembelajaran IPA Terpadu Materi Sistem Gerak pada manusia masih banyak siswa yang menunjukkan hasil belajar yang kurang, terlihat dari Hasil Ulangan Harian yang mayoritas dibawah KKM. Oleh karena itu perlu suatu upaya untuk meningkatkan hasil belajar siswa tersebut yaitu melalui implementasi Model Problem Based Learning dengan pendekatan TPACK . Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa kelas VIII SMP Islam Terpadu Wahdah Islamiyah dalam menyelesaikan soal-soal pada materi pokok Sistem Gerak Pada Manusia melalui implementasi Model Problem Based Learning . Subyek penelitian adalah siswa kelas VIIIA3 SMP Islam Terpadu Wahdah Islamiyah. Data yang dikumpulkan meliputi hasil belajar siswa. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam tiga siklus. Tiap siklus meliputi 4 (empat) tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, pengamatan (observasi) dan refleksi. Pada penelitian ini dikatakan berhasil apabila sekurang-kurangnya 85% siswa memperoleh nilai ≥ 78. Hasil penelitian menunjukkan: Ketuntasan belajar siswa pada siklus I sebesar 13,33 % dengan nilai rata-rata 44,00 .Pada siklus II sebesar 86,67 % dengan nilai rata-rata 81,67 dan Pada siklus III sebesar 96,67 % dengan nilai rata-rata 86,77. Dari data tersebut di atas jelas menunjukkan bahwa pada siklus I hasil belajar belum sesuai harapan yang berarti indikator keberhasilan belum tereapai sedangkan pada siklus II dan III hasil belajar sudah sesuai harapan yang berarti indikator keberhasilan sudah tercapai
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []