Studi Efektivitas Antijamur Nanopartikel ZnO/ZnS Terhadap Pertumbuhan Jamur Pityrosporum ovale Penyebab Ketombe

2014 
Material anorganik yang sering digunakan sebagai antimikroba adalah nanopartikel ZnO. Peningkatan aktivitas antimikroba dari nanopartikel ZnO dengan pendopingan unsur logam atau non logam pada nanopartikel ZnO telah banyak dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antijamur nanopartikel ZnO/ZnS terhadap jamur Pityrosporum ovale penyebab ketombe dan mengetahui konsentrasi yang efektif dari nanopartikel ZnO/ZnS sebagai antijamur. Pengujian aktivitas antijamur dilakukan dengan metode difusi sumuran dengan berbagai konsentrasi nanopartikel ZnO/ZnS. Data diameter zona hambat kemudian dianalisis menggunakan One Way Anova dan dilanjutkan dengan uji Duncan pada tingkat kesalahan 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nanopartikel ZnO/ZnS memberikan daya hambat yang efektif terhadap jamur Pityrosporum ovale pada konsentrasi 60% dengan zona hambat sebesar 7 mm.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    9
    References
    1
    Citations
    NaN
    KQI
    []