STATUS GIZI, STATUS KESEHATAN DAN GAYA HIDUP PADA WANITA LAKTO VEGETARIAN DAN NON VEGETARIAN

2019 
Vegetarian diet merupakan salah satu perubahan gaya hidup. Penerapan vegetarian diet dapat berdampak positif dan negatif bagi kesehatan. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis perbedaan status gizi, status kesehatan, dan gaya hidup serta menganalisis hubungan status gizi, status kesehatan dengan gaya hidup pada kelompok lakto vegetarian dan non vegetarian. Desain studi yang digunakan yaitu cross sectional study dengan melibatkan 80 wanita usia 40-65 tahun sebagai subjek yang terbagi menjadi 2 kelompok dan pengambilan data dilakukan di Provinsi Bali. Data karakteristis subjek, dan gaya hidup dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner. Penggukuran tinggi bandan menggunakan statur meter, berat badan menggunakan timbangan digital, tekanan darah menggunakan sphygmomanometer , dan analisis Hb menggunakan cyanmethemoglobin . Man Whitney U Test digunakan untuk menganalisis dan analisis hubungan menggunakan Rank Spearman .  Subjek non vegetarian yang termasuk kedalam kategori obesitas (50%) dan hipertensi (37,5%) lebih tinggi dibandingkan dengan kelompok lakto vegetarian. Status anemia tertingi terdapat pada kelompok lakto-vegetarian (70%). Hasil penelitian menunjukan adanya perbedaan status gizi, status anemia, dan gaya hidup (konsumsi kopi) pada kedua kelompok subjek (p 0,05). Hasil uji hubungan menunjukan tidak ada hubungan antara status gizi dengan gaya hidup dan status kesehatan dengan gaya hidup pada kelompok lakto vegetarian dan non vegetarian (p>0,05). Penelitian ini menunjukan perbedaan kebiasaan makan dan gaya hidup dapat berdampak pada status gizi dan status kesehatan.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    17
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []